6 Maret 2018

Cara Pijat Bayi 0 Bulan s/d 3 Tahun

Bagi orangtua, anak adalah harapan. Orang tua selalu berharap anaknya tumbuh dan berkembang secara optimal, sehingga ia bisa menjadi SDM yang berkualitas dan tangguh. Tingkat pertumbuhan dan perkembangan seorang anak dipengaruhi oleh beberapa faktor yang berkaitan, di antaranya adalah:


  • Faktor lingkungan
  • Genetik
  • Perilaku, dan
  • Stimulasi atau rangsangan

Faktor yang terakhir, yaitu rangsangan atau stimulasi, memiliki peran sangat penting dalam membantu tumbuh kembang anak, baik secara fisik maupun emosional. Salah satu bentuk stimulasi yang umum kita temukan di masyarakat luas adalah pijat. 

27 Februari 2018

Tahukah Anda Dimana Destinasi Favorit Liburan Keluarga di Jogja?

Saat mendengar kata "Jogja" disebut, sejenak pikiran kita pasti langsung akan mengingat Malioboro atau Pantai Parangtritis. Tidak mengherankan! Pasalnya, kedua tempat tersebut merupakan ikon wisata Jogja yang hingga saat ini selalu menjadi destinasi favorit liburan di Kota Pelajar ini. Masyarakat Jogjakarta sendiri masih menjadikan pantai selatan ini sebagai destinasi favorit liburan mereka.



Saya pribadi merasa tertarik untuk membahas Pantai Parangtritis setelah sebelumnya membaca ulasan mengenai keindahan dan aktivitas apa saja yang bisa kita lakukan disana dari blog Traveloka. Jika Anda tertarik untuk mengetahui lebih jauh info mengenai keindahan dan daya tarik pantai ini, Anda bisa langsung meng-klik link yang saya berikan di atas.

15 Februari 2018

Tips Menikmati Wisata Pantai dengan Keluarga dan Anak-Anak

Pantai banyak dipilih sebagai destinasi wisata karena dianggap sebagai salah satu tempat yang bisa memberikan banyak kesenangan dan ketenangan. Di pantai, hamparan pasir putih yang membentang adalah tempat yang paling asyik untuk jalan-jalan dan bermain. Anak-anak selalu bisa menikmati pasir pantai dengan berbagai cara, mulai dari membuat istana pasir, berlari, bermain bola, hingga mengubur diri.





Air juga selalu bisa membuat anak-anak maupun orang dewasa lupa waktu. Di samping keseruan mandi dan berenang di pantai, suara debur ombak juga bisa memberikan rasa tenang pada siapapun yang mendengarnya. Menurut penelitian, suara air dapat memberikan kedamaian di dalam jiwa. Itulah sebabnya mengapa banyak ahli kesehatan yang menyarankan kita untuk sering-sering pergi ke pantai jika ingin menghilangkan stres.

16 Januari 2018

Belanja Online Indonesia, Sistem Belanja Baru yang Banyak Digemari Masyarakat Semua Golongan

Teknologi yang semakin maju dari tahun ke tahun memunculkan banyak sekali teknologi baru yang memudahkan kehidupan. Memang saat ini segalanya menjadi kian mudah sejak munculnya ragam perangkat baru. Namun teknologi pun juga merasuk ke ragam lini kehidupan misalnya saja jual beli. Sistem jual beli saat ini terbarukan sejak belanja online Indonesia kian marak dilakukan masyarakat. Tak peduli umur dan golongan, semuanya kini lebih memilih belanja online dibanding belanja ke toko fisik.



Tentu pemilihan sistem belanja online ini bukan serta merta saja, namun ada prosesnya. Memang di awal kemunculannya sistem pembelanjaan online ini masih diragukan oleh banyak masyarakat. Namun setelah sekian lama berusaha berpromosi, ternyata sistem belanja online ini kian lama kian marak dan banyak disukai. Hal ini tentu tak lepas dari ragam keunggulan yang menyertainya. Bermunculannya situs belanja online pun jadi pilihan untuk para konsumen dalam memilih.
 

The Sulistya Nanda Template by Ipietoon Cute Blog Design